Minggu, 29 Juli 2012

Tak Kunjung Dapat Klub, Kewell Frustrasi


VIVAbola - Penyerang asal Australia yang sempat membela Liverpool, Harry Kewell ingin kembali merumput di Inggris. Namun dirinya mulai frustrasi karena tak kunjung mendapatkan klub yang diinginkannya.

Kewell sempat memperkuat Liverpool pada rentang waktu 2003-2008. Pemain yang kini berusia 33 tahun itu diboyong dari tim Leeds United dengan banderol selangit. Sayang, bersama The Reds, Kewell tak bisa tampil maksimal setelah dilanda cedera berkepanjangan.

Pada 2008, Kewell memutuskan pindah ke tim asal Turki, Galatasaray sebelum kembali ke negaranya dan membela Melbourne Victory pada 2011. Sekarang, dengan dorongan keluarga pemain tim nasional Australia itu berharap bisa kembali merumput di Inggris.

Beberapa tim seperti, Middlesbrough, Blackburn, dan Swindon Town sebenarnya sempat mendekati Kewell. Sayamg, tak satupun yang sampai ke tahap penandatanganan kontrak. Menurut Kewell, reputasi terakhirnya bersama The Reds menjadi kendala saat negosiasi.

"Itu adalah masalah terbesar saya sebab tidak satupun, utamanya yang di Inggris melihat perkembangan saya selama empat tahun terakhir sebab saya berada di luar Inggris," kata Kewell kepada Daily Telegraph di sela-sela kunjungan promosinya ke Sydney.
 
"Dan jelas, ketika meninggalkan Inggris nama saya buruk karena cedera yang saya alami. Namun dalam empat tahun saya bermain di di Galatasaray dan Melbourne, saya tampil di seluruh laga."

Tak kunjung mendapatkan klub yang diinginkan, Kewell mulai frustrasi. Apalagi bursa transfer hanya tinggal sebentar lagi.

"Saya ingin kembali bermain di Inggris untuk mendapatkan perasaan itu kembali. Namun apakah itu akan berhasil atau tidak, itu utusan belakangan," kata Kewell. "Hanya menunggu pertandingan dan itu membuat saya frustasi sebab saya ingin melakukan sesuatu dan sekali saya menemukan yang saya ingin saya akan senang sekali."

Facebook Twitter Google+

Ditulis Oleh : srop // 21.30
Kategori:

 
Diberdayakan oleh Blogger.