![]()
VIVAbola - Pemain yang dipinjamkan Chelsea ke West Bromwich Albion, Romelu Lukaku, sedang menjalani musim bagus dengan pasukan The Hawthorns. Lukaku pun mulai jengah dianggap The New Didier Drogba.
Gol Lukaku, akhir pekan lalu, ke gawang Reading jadi gol keduanya pada lima laga awal Premier League musim ini. Dia pun kembali dibanding-bandingkan dengan seniornya di The Blues itu.
Meski mengakui Drogba adalah salah satu idolanya, pemain 19 tahun asal Belgia itu mengaku ingin membuat orang mengingat dirinya sendiri. Bukan dengan embel-embel Drogba.
"Apakah saya muak dibandingkan dengan Drogba? Ya. Pada awalnya menyenangkan untuk mendengarnya, tapi semua pemain ingin membuat prestasinya sendiri," ujar Lukaku seperti dilansir Sporting Life.
"Saya ingin mencatatkan nama saya sendiri. Drogba adalah idola besar saya. Saya ingin membuat gaya sendiri, saya ingin menjadi diri sendiri," paparnya.
"Saya ingin orang mengatakan ini adalah Roman Lukaku, bukan Drogba yang baru. Saya ingin jadi diri sendiri dan semoga karir saya akan besar. Tapi, saya ingin buat yang terbaik di klub ini lebih dulu, dan lihat bagaimana ke depannya," imbuh Lukaku.
Lukaku akan menghabiskan waktu di WBA sepanjang musim ini. Ia akan kembali memperkuat Chelsea pada awal musim mendatang, jika tidak kembali dipinjamkan. (one)
Facebook
Twitter
Google+
