Sabtu, 02 Juni 2012

Prandelli Berharap Italia Lebih Waspada


VIVAbola - Italia kalah 0-3 dari Rusia di laga ujicoba. Meskipun demikian pelatih Gli Azzurri, Cesare Prandelli tetap mencoba mengambil hal positif dari hasil memalukan timnya itu.

Catatan yang cukup buruk karena kekalahan dari Rusia ini adalah yang ketiga secara berturut-turut dan untuk kali pertama sejak 1986 silam. Pada dua partai sebelumnya Italia diketahui tunduk dari Amerika Serikat dan Uruguay.

Selaku pelatih tentu Prandelli merasa malu dengan hasil yang diraih anak asuhnya. Dia juga tak memungkiri kalau di pertandingan tersebut Gianluigi BUffon Cs banyak membuat kesalahan fatal.

"Kami melakukan banyak kesalahan dan saya harap timnya sudah membuat semuanya malam ini. Sungguh memalukan, tim harus segera bereaksi," kata Prandelli.

"Secara paradoks, mungkin lebih baik kami kalah malam ini, sehingga menjadikan tim waspada dan berusaha membuat hal yang lebih baik," katanya lagi.

Barisan pertahanan mendapat sorotan tajam di pertandingan versus Rusia. Tapi Prandelli menilai lini tersebut bukan menjadi pokok masalah, apalagi titik lemah timnya.

"Masalahnya bermula dari lini serang. Jika mereka tidak membantu lapangan tengah, maka gelandang kami akan kerepotan. Hal yang sama juga berlaku bagi pemain belakang. Jadi ini bukan masalah penerapan tiga atau empat pemain bertahan," seru mantan allenatore Fiorentina tersebut dikutip Football Italia, Sabtu, 2 Juni 2012.

Facebook Twitter Google+

Ditulis Oleh : srop // 09.00
Kategori:

 
Diberdayakan oleh Blogger.