Boyband asal Amerika Serikat, New Kids On The Block (NKOTB) dan Backstreet Boys (BSB) sukses menghipnotis ribuan penggemarnya di MEIS, Ancol, Jumat malam, 1 Juni 2012.
Konser yang bertajuk "One Night, One Stage" itu dimulai tepat waktu. Karena itu, banyak penonton yang terlambat dan berlari-lari memasuki tempat konser. NKOTB tampil membuka konser dengan lagu "Summertime". Tak lama kemudian, BSB muncul dan membawakan lagu "The Call". Kedua boyband ini tampil bergantian di atas panggung dengan mengenakan baju berwarna hitam.
Saat awal konser, kedua boyband ini kurang berinteraksi kepada penggemar. Namun, keadaan berubah ketika empat personil BSB yang terdiri dari Nick Carter, AJ, Howie, Kevin, dan Brian memilih empat wanita dan kemudian mengajaknya ke atas panggung. Empat wanita yang beruntung itu dinyanyikan lagu "I'll Never Break Heart".
Mereka diperlakukan sangat romantis oleh para personel BSB. Bahkan satu wanita pilihan Nick Carter nekad mengeluarkan telepon genggamnya dan kemudian berfoto di atas panggung.
Hal itu tentu saja membuat iri ribuan penggemar wanita yang menyaksikannya dari dua layar besar di kiri kanan panggung. BSB juga berlutut sambil mencium tangan empat wanita itu. Keadaan saat itu benar-benar membuat wanita lainnya hanya bisa gigit jari.
Tak mau kalah dengan BSB, kelima personel NKOTB juga memberikan kejutan dengan turun dari atas panggung saat menyanyikan lagu "Cover Girl". Penonton langsung dengat cepat merapat. Penonton berusaha melihat dan berjabat tangan dengan idolanya. Mereka juga menyapa penggemar dengan menggunakan bahasa Indonesia.
Ya, setidaknya ada kata favorit yang sudah dipelajari para personel NKOTB yakni "Terima Kasih", "Aku Cinta Kamu" dan "Lebih Keras". Tiga kata itu diucapkan saat mereka menyanyikan lagu "My Favourite Girl". Musik tiba-tiba berhenti dan Joey meminta penonton untuk berteriak sekencang-kencangnya.
"Lebih Keras...Lebih Keras...Lebih Keras," kata Joey. Ketika suara penonton semakin keras, musikpun dilanjutkan. "Terima Kasih Jakarta. Aku Cinta Kamu," kata Joey usai menyanyikan lagu "Tonight".
Secara keseluruhan, penampilan kedua boyband ini tak dapat dibilang mewah. Konsep panggung dengan tata cahaya juga tak begitu menyolok. Namun karena penampilan yang energik dan kreatif dari NKOTBSB, membuat konser ini sangat berkesan bagi penggemarnya.
Mereka seperti tak kehabisan nafas menyanyi sambil menari, meski usianya sudah tak lagi muda. Penonton yang kebanyakan wanita juga terpuaskan melihat sembilan pria berotot menari dengan lincah di atas panggung. Apalagi saat personel NKOTB, Donnie Wahlber menyobek sendiri kaos kutangnya dan menunjukkan perutnya yang sixpack itu. Tarian yang menjadi ciri khas boyband di eranya pun mampu mengobati kerinduan para penggemar.
Sebelum konser berakhir, BSB membawakan lagu "Everybody", dan salah satu personelnya menggunakan baju bertuliskan 'Damn I Love Indonesia'. BSB juga mengenakan batik saat berkolaborasi dengan NKOTB menyanyikan lagu "We Will Rock You".
Konser pun berakhir saat mereka berkolaborasi membawakan lagu "Everybody" dan "Hangin Tough". Konser yang berlangsung hampir dua jam lebih itu sangat mengesankan. Tak ada raut kecewa usai konser digelar dari para penonton.
Berikut adalah daftar lagu yang dinyanyikan oleh kedua boyband selama konser berlangsung.
NKOTB : "Summertime" ,"Dirty Dancing", "You Got It", "Didn't I", "Valentine Girl", "If You Go Away", "Please Don't Go Girl","Step By Step", "Cover Girl", "My Favorite Girl", "Tonight", "I'll Be Loving You", "Don't Turn Out the Lights", "Hangin Tough".
BSB : "The Call", "Get Down", "Larger Than Life", "Show Me the Meaning of Being Lonely", "10,000 Promises", "I'll Never Break Your Heart", "Drowning", "Incomplete", "Shape of My Heart", "As Long As You Love Me", "All I Have to Give", "If You Stay", "Quit Playing Games (With My Heart)", "I Want It That Way" "Everybody (Backstreet's Back)".
Facebook
Twitter
Google+