Sabtu, 02 Juni 2012

"Euro Lebih Keras dari Piala Dunia"


Gelandang Tim Nasional Spanyol, Andres Iniesta, memprediksi Piala Eropa kali ini akan lebih sulit ketimbang Piala Dunia 2010 lalu. Meski demikian, Iniesta menegaskan bahwa Tim Matador sudah siap tempur habis-habisan di Ukraina dan Polandia.

Spanyol datang ke Euro kali ini sebagai unggulan utama. La Furia Roja berstatus sebagai juara dunia dan Eropa. Akan tetapi, menurut Iniesta, perjuangan La Furia Roja takkan semudah seperti sebelumnya.

"Segala sesuatu yang ada di masa lalu, selalu lebih mudah dari apa yang akan datang," kata Iniesta seperti dilansir Mirror Football.

"Euro kali ini akan jauh lebih sulit dari Piala Dunia yang kami menangi. Tapi, tim kami sudah siap. Saya ingin momen ini dan tak sabar menanti apa yang ada di depan."

"Kami memiliki tantangan yang sangat indah di depan, yang akan jauh lebih keras dari yang sebelumnya," ucap pemain kunci Barcelona itu.

Spanyol akan mulai petualangannya di Piala Eropa melawan Italia pada 10 Juni mendatang. Setelah itu, Fernando Torres dan kawan-kawan akan tempur melawan Republik Irlandia dan Kroasia.

Jika lolos dari Grup C, Spanyol kemungkinan akan menghadapi Prancis atau Inggris di babak perempat final.

Facebook Twitter Google+

Ditulis Oleh : srop // 16.30
Kategori:

 
Diberdayakan oleh Blogger.