Deltras Sidoarjo masih bermain imbang 0-0 saat menjamu Persidafon Dafonsoro dalam lanjutan Liga Super Indonesia di Stadion Gelora Delta, Minggu 3 Juni 2012. Sepanjang babak pertama, kedua tim silih berganti jual beli serangan.
Deltras yang berstatus sebagai tuan rumah awalnya mampu memberikan tekanan bagi tim tamu. Namun, rapatnya pertahanan Persidafon cukup mampu meredam permainan menyerang The Lobster. Deltras mengancam lewat tendangan bebas Budi Sudarsono di menit 11. Sayangnya, bola masih melebar.
Namun, justru tim tamu yang mampu menciptakan peluang emas di menit 30 lewat aksi Ferinando Pahabol. Sukses melewati empat pemain bertahan Deltras, Pahabol terbuka untuk melakukan tembakan di kotak penalti. Sayangnya bola melambung jauh dari gawang Deltras.
Lima menit berselang atau tepatnya menit 35 Deltras baru menciptakan peluang emas. Memanfaatkan kemelut di kotak penalti Persidafon, James Koko Lomel berhasil melepaskan tembakan. Sayangnnya, bola masih bisa ditepis bek Christian Warobai.
Tim tamu kembali memiliki peluang emas di menit 40. Pahabol yang kembali merangsek dari sisi kanan pertahanan Deltras berhasil mengirimkan umpan tarik di kotak penalti. Namun sayangnya tembakan Michel Nere masih melambung.
Alhasil, skor kaca mata tetap bertahan hingga turun minum.
Susunan Pemain
Deltras: Herman Batak, Supardi, Mijo Dadic, Dodok Zuanto, Waluyo, Mitrovic Srecko, Khoirul Mashuda, James Koko Lomel, Sugiarto, Fahrudin, Budi Sudarsono
Persidafon: Selsiuz Gebze, Marcelo Cirelli, Bedjo Sugiantoro, Andri Ibo, Rasmoyo, Michel Nere, Issac, Christian Warobay, Eduard Ivakdalam, Lukas Rumkabu, Ferinando Pahabol
Facebook
Twitter
Google+